Setelah kamu mengerjakan soal Ulangan Harian KD 3.3 kelas 6, sekarang cocokkanlah jawabanmu dengan jawaban berikut ini.
Pilihan jawaban yang dicetak tebal adalah jawaban yang benar.
1. Variasi gerak berjalan pada bela diri pencak silat di antaranya adalah ....
A. memindahkan kaki ke depan
B. berjalan ke depan dan samping
C. menggerakkan kedua kaki ke atas secara bersamaan
D. menggeser kaki
2. Manfaat variasi gerak dasar jalan santai dengan kombinasi pukulan adalah ....
A. membela diri
B. mendekat sambil berusaha menyerang
C. menyerang secara bertubi-tubi
D. menjauhi lawan
3. Apabila lawan menyerang mengarah tubuh bagian atas. Variasi gerakan mengelak yang benar yaitu ....
A. elakan atas
B. elakan bawah
C. elakan depan
D. elakan belakang
4. Variasi gerakan mengelak ke belakang dilakukan jika ....
A. menunggu serangan lawan
B. lawan tidak menyerang
C. serangan lawan lurus dari depan
D. serangan lemah
5. Variasi gerak pukulan dalam bela diri pencak silat di antaranya adalah ....
A. mengangkat kaki
B. pukulan dua tangan belakang
C. pukulan depan atau lurus
D. serangan tungkai lurus
6. Variasi gerak dasar jalan dengan kombinasi gerak tendangan bermanfaat untuk ....
A. membela diri dari lawan
B. menjaga tubuh tetap dalam posisi bagus
C. mendekat atau menjauhi lawan dalam rangka menyerang atau membela
D. menangkap anggota tubuh lawan saat menyerang
7. Variasi gerak berjalan dalam pencak silat berfungsi untuk ....
A. lari dari serangan lawan
B. mengejar lawan
C. menendang lawan
D. menjaga jarak dengan lawan
8. Setelah melakukan tangkisan segera lakukan gerak tendangan. Gerak tendangan dilakukan dengan cepat bertujuan untuk ....
A. lawan belum siap melakukan belaan
B. lawan mudah menangkisnya
C. menarik kaki lawan
D. menangkap lawan dengan kuat
9. Sebelum menendang, pesilat akan mengayunkan kaki. Ayunan kaki bertujuan sebagai ....
A. menjaga keseimbangan
B. awalan atau ancang-ancang
C. mengarahkan tendangan
D. mengatur kecepatan
10. Jika menghadapi lawan yang kuat dapat dilakukan dengan cara ....
A. menyerah saja sebelum bertanding
B. menjaga jarak dan menunggu kesempatan menyerang
C. menyerang secara terus-menerus
D. diam diri
11. Salah satu variasi gerak tendangan yaitu diarahkan ke depan. Tendangan ini disebut dengan ....
A. serangan lurus
B. pukulan lurus
C. tendangan depan
D. serangan mendadak
12. Untuk mengantisipasi tendangan atau pukulan sebaiknya melakukan gerak ....
A. hindaran
B. balas dengan pukulan atau tendangan
C. berlari
D. berjalan biasa
13. Gerak melangkah merupakan gerak mendekati atau menjauhi lawan dengan tujuan ....
A. menjaga keseimbangan
B. mempertahankan teknik dasar
C. menyerang atau bertahan
D. meningkatkan serangan
14. Gerak pukulan dikombinasikan dengan gerak awalan. Awalan gerak pukulan yaitu ....
A. ayunan lengan
B. lari sekuat tenaga
C. membaca gerakan lawan
D. melompat-lompat
15. Sebelum melakukan serangan pukulan sebaiknya dilakukan awalan. Fungsi gerak awalan adalah ....
A. sebagai ancang-ancang atau lecutan
B. serangan lebih mudah dilakukan
C. lawan sulit menangkis serangan
D. supaya tidak cedera
16. Saat melakukan gerak langkah harus selalu waspada. Kewaspadaan dilakukan supaya ....
A. dapat berpindah trempat dengan baik
B. memperoleh poin penuh
C. terhindar atau mengantisipasi serangan lawan
D. lawan tidak mendekat
17. Salah satu variasi gerak belaan adalah tangkisan. Menangkis bertujuan untuk ....
A. menghindari serangan lawan
B. menjemput serangan lawan
C. mengelak dari serangan lawan
D. menghalau serangan lawan
18. Jika jarak lawan cukup jauh teknik serangan yang tepat menggunakan ....
A. pukulan
B. tendangan
C. dorongan
D. tangkapan
19. Variasi gerak tendangan dapat dikombinasikan dengan gerak berlari. Variasi gerak gerak tendangan dalam bela diri pencak silat adalah ....
A. tendangan samping dan depan
B. tendangan bebas
C. tendangan dengan lutut
D. tendangan lengan
20. Contoh variasi dan kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif pada bela diri pencak silat adalah ....
A. pukulan dan berlari
B. berjalan dan berlari
C. ayunan kaki dan tendangan
D. berlari dan mengayun
21. Untuk menghasilkan gerak bela diri pencak silat yang baik harus melakukan kombinasi gerak. Berikut ini yang termasuk variasi dan kombinasi gerak pada bela diri pencak silat adalah ....
A. pukulan, tendangan, dan hindaran
B. serangan dan bertahan
C. berlari dengan cepat kemudian memukul
D. elakan, belaan, dan hindaran
22. Variasi gerak pukulan sangat banyak. Setiap variasi gerak memiliki kegunaannya masing-masing. Jika lawan berada di depan lurus gerak pukulan yang dapat digunakan adalah ....
A. pukulan samping atau belakang
B. pukulan depan atau lurus
C. pukulan atas dan bawah
D. pukulan redaman dan tangkisan
23. Serangan dibedakan menjadi dua, yaitu serangan tungkai dan serangan lengan. Supaya serangan dapat berkualitas kamu harus dapat memvariasi dan mengombinasikan dengan gerak lainnya. Contoh variasi gerak pukulan dengan kombinasi berjalan adalah ....
A. pukulan samping, tendangan jejag, dan tangkisan tangan
B. tangkisan satu atau dua tangan
C. tangkisan kaki satu dan tendangan lurus
D. pukulan depan dan berjalan
24. Untuk menjadi pesilat yang tangguh kamu perlu menguasai variasi gerak serangan maupun belaan. Adapun variasi gerak belaan di antaranya ....
A. elakan atas, elakan bawah, dan tendangan maju
B. tangkisan dalam, tangkisan luar, dan tangkisan silang
C. hindar hadap, hindar maju, dan pukulan lurus
D. pukulan tinju, pukulan pedang, dan egosan
25. Jika kamu melakukan jurus-jurus silat, secara tidak langsung kamu mengombinasikan gerakan. Untuk melakukan elakan bawah, kombinasi gerak yang dilakukan adalah ....
A. berpindah tempat dan mengelak bawah
B. menyerang kemudian bertahan
C. melompat dan melempar
D. berjalan dan berlari
Demikian latihan ulangan materi Pencak Silat PJOK Kelas 6 SD. Semoga bisa menambah pengetahuan kita.
Selamat belajar.
0 komentar:
Post a Comment