Get me outta here!

Friday, 31 January 2020

KOMBINASI POLA GERAK DOMINAN SENAM

Sebelum melakukan gerak kombinasi, seorang pesenam harus menguasai masing-masing pola gerak dominan dengan baik dan benar. Setiap gerakan akan berpengaruh terhadap gerakan yang lain. Satu gerakan salah, maka gerakan selanjutnya dapat mengalami kesalahan pula.

Macam-macam pola gerak dominan senam dapat dipelajari pada materi Memahami Pola Gerak Dominan Senam.

Senam dapat dilakukan dengan kombinasi pola gerak dominan atau unsur gerak senam yang digabung menjadi suatu rangkaian gerak yang tidak terputus.

Latihan-latihan yang dapat kita lakukan untuk menerapkan kombinasi pola gerak dominan diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Kombinasi Gerak Berpindah, Menolak, Bertumpu, Melayang, dan Mendarat

        Untuk melakukan latihan kombinasi ini kita dapat menggunakan permainan melompati punggung teman. Caranya adalah sebagai berikut.

a. Lakukan pemanasan sebelum melakukan latihan.

b. Satu anak mengambil posisi membungkuk tangan memegang lutut untuk menjadi tumpuan lompat.

c. Anak yang akan melompat  berdiri di belakang tumpuan lompat.

d. Lakukan gerak berpindah dengan berlari ke tumpuan lompat. 

e. Lakukan gerak tolakan sebelum mencapai tumpuan lompat.

f. Selanjutnya, kaki dibuka ke samping dengan tangan bertumpu pada punggung teman yang menjadi tumpuan lompat.

g. Kemudian, tangan menolak agar tubuh melayang di udara.

h. Sebagai gerakan akhir, lakukan pendaratan di matras dengan kaki mengeper.

 

2. Kombinasi Gerak Keseimbangan dan Berpindah

        Kombinasi gerak ini dapat dilakukan dengan latihan meniti balok. Cara melakukannya adalah sebagai berikut.

a. Siapkan balok titian, bisa diganti dengan bambu atau yang lain.

b. Lakukan latihan gerak keseimbangan dengan berdiri di ujung balok titian.

c. Angkat satu kaki kiri ke belakang dan rentangkan kedua tangan ke samping.

d. Tumpuan dilakukan dengan kaki kanan.

e. Tahan posisi ini untuk beberapa saat.

f. Kemudian, langkahkan kaki kiri ke depan.

g. Lanjutkan dengan gerak berpindah (berjalan melewati balok titian).

h. Saat melakukan gerakan berjalan, tangan tetap direntangkan untuk menjaga keseimbangan.

 

Melakukan latihan pola gerak senam lantai dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Latihan ini juga dapat dilakukan saat bermain bersama teman. Sambil bermain, kita dapat menerapkan beberapa latihan sebagai berikut.

a. Melakukan lompat tali untuk melatih gerak menolak dan mendarat.

b. Berlomba lari zig-zag untuk melatih gerak berpindah (lari).

c. Berdiri dengan satu kaki untuk melatih keseimbangan.

 

Tuesday, 28 January 2020

USAHA PENYELAMATAN DIRI DI AIR

       
        Selain menyenangkan, olahraga air juga memiliki resiko tinggi. Tingginya resiko tersebut harus kita antisipasi. Oleh karena itu, kita harus selalu waspada dengan penuh kehati-hatian. Beberapa hal berikut perlu diperhatikan untuk menjaga keselamatan di air.
a. Menguasai dasar-dasar berenang dengan baik. Hal ini sangat penting bagi seseorang yang akan melakukan aktivitas di air.
b. Belajar berenang dengan baik dan benar. Agar keterampilan gerak renang bermanfaat untuk memyelamatkan diri sendiri ketika dibutuhkan.
c. Jangan berenang sendirian jika belum terlalu mahir. Jika belum mahir berenang tetapi memaksa berenang, akan sangat berbahaya bagi keselamatan diri. Mintalah guru atau orang tuamu untuk mendampingimu saat berolahraga air.
d. Jangan berenang di tempat-tempat berbahaya. Misalnya kolam yang dalam, sungai, atau pantai dengan ombak yang besar.
e. Berenang sesuai dengan peraturan yang berlaku.  Belajar cara mengatasi pertolongan diri sendiri jika terjadi kecelakaan. 
f. Mengukur kemampuan diri sendiri terhadap kondisi tubuh dan kondisi kolam.
g. Meminta pertolongan jika benar-benar membutuhkan.
h. Memperhatikan dan menaati instruksi dari guru.
i. Melakukan pemanasan sebelum memasuki air.
j. Menggunakan pengaman tambahan atau pelampung jika dibutuhkan.

        Keselamatan diri adalah tanggung jawab masing-masing individu. Bimbingan guru atau instruktur renang bukanlah jaminan keselamatan. Cerminan perilaku disiplin dengan menaati peraturan yang ada.
        Cara pemberian pertolongan kepada orang yang yenggelam, yaitu sebagai berikut.
1.  Memberikan Pertolongan dengan Jangkauan
        Memberikan pertolongan dengan jangkauan dari atas kolam renang dengan korban berada dekay jangkauan. Cara memberikan pertolongan jangkauan dapay dilakukan dari dek, turun tangga kolam renang, kaki, ring pelampung, atau dengan ban.
2.  Teknik-teknik Membawa Korban Kecelakaan di Air.
        Teknik dasar membawa korban kecelakaan di air adalah sebagai berikut.
      a. Memegang lengan dari depan.
      b. Memegang lengan dari belakang.
      c. Memegang lengan korban dengan dua penolong.

Thursday, 16 January 2020

LATIHAN INTERVAL [INTERVAL TRAINING] - Aktivitas Latihan Daya Tahan Jantung

1. Cara Melakukan Latihan Interval
        Langkah-langkah latihan interval adalah sebagai berikut.
a. Sebelum melakukan latihan interval lakukan pemanasan terlebih dahulu. Saat pemanasan, fokuskan pada peregangan pergelangan kaki dan otot kaki.
b. Mulailah berlari dengan kecepatan penuh (sprint) selama 15 detik. Kemudian, turunkan kecepatan menjadi jogging selama 7 detik.
c. Setelah 7 detik, ulangi gerak lari kecepatan penuh selama 15 detik.
d. Ulangi gerakan tersebut sampai beberapa kali pengulangan sesuai kemampuan.
        Mulailah latihan dari langkah-langkah sederhana. Tidak usah terpancang dengan waktu. Yang paling penting adalah latihan harus disesuaikan dengan kemampuan. Selanjutnya durasi waktu bisa ditambah.
Pemanasan


2. Manfaat Latihan Interval
        Latihan interval memiliki banyak manfaat untuk meningkatkan daya tahan jantung. Daya tahan jantung sangat penting bagi setiap orang untuk mendukung aktivitas sehari-hari. 
        Manfaat latihan interval bagi daya tahan jantung adalah :
a. Kemampuan kerja jantung semakin meningkat.
b. Aliran darah menjadi lancar.
c. Oksigen dalam tubuh terpenuhi.
d. Otot jantung dan paru-paru semakin kuat.
e. Kapasitas paru-paru semakin meningkat.

Latihan Lari Interval Berpasangan

Wednesday, 15 January 2020

AKTIVITAS GERAK BERIRAMA - Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif

Gerak Lokomotor adalah gerak berpindah tempat.
Contoh gerak lokomotor yaitu berjalan, berlari, dan melompat.

Gerak Non-lokomotor adalah gerak yang tidak disertai perpindahan tempat.
Contoh gerak non-lokomotor yaitu antara lain meliyuk, mengayun, membungkuk, menekuk, memutar, dan menggeleng.

Gerak Manipulatif adalah gerak yang melibatkan suatu alat.
Contoh gerak manipulatif misalnya melempar, menangkap, menendang dan memukul bola.

Gerak berirama adalah aktivitas menggerakkan tubuh dengan mengikuti irama lagu atau musik.
Kombinasi gerak dasar lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif dapat dilakukan dengan aktivitas gerak berirama.
Aktivitas gerak berirama tersebut dapat dilakukan dengan aba-aba sendiri, berkelompok, atau bersama teman satu kelas.
Aktivitas gerak berirama dapat dilakukan dengan irama atau musik yang sesuai gerakan yang dilakukan.

MEMAHAMI POLA GERAK DOMINAN SENAM

Lompat Kangkang Dua Tangan Bertumpu pada Punggung Teman

Senam adalah salah satu cabang olahraga yang melibatkan seluruh anggota tubuh. Untuk melakukan senam, dibutuhkan kekuatan, kecepatan, keseimbangan, keserasian, dan keindahan gerak. Senam terdiri dari berbagai macam bentuk. Salah satunya adalah senam lantai.

Senam lantai adalah senam yang dilakukan dilantai. Untuk keamanannya biasanya menggunakan matras sebagai alas. Senam lantai dapat dilakukan dengan dan tanpa alat.

   

Beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum melakukan senam lantai :

1. Gunakan matras dalam senam lantai.

2. Pastikan matras aman untuk melakukan senam.

3. Jauhkan matras dari benda-benda yang dapat mengganggu aktivitas senam. Misalnya dinding, meja, kursi, dan lemari.

4. Matras diletakkan di lantai yang rata. 

5. Lakukan pemanasan sebelum bersenam lantai.

6. Gerakan senam dimulai dari gerakan yang ringan hingga gerakan yang sulit.

7. Lakukan senam lantai dibawah pengawasan bapak atau ibu gurumu.

 

Berikut adalah pola gerak dominan senam lantai yang harus dikuasai :

1. Bertumpu

     Bertumpu merupakan salah satu bentuk posisi statis, yaitu posisi tubuh yang berada dalam keadaan seimbang dan diam. 

     Bertumpu dapat dilakukan dengan kaki, tangan, punggung, kepala, atau bagian tubuh lainnya. 

2. Bergantung

     Bergantung adalah bagian dari posisi statis. Posisi menggantung dilakukan dengan kedua lengan yang berpegangan pada palang tunggal atau palang sejajar. Latihan menggantung dapat meningkatkan kekuatan dan daya tahan otot.

3. Keseimbangan

     Keseimbangan merupakan gerak statis yang dilakukan dengan memusatkan tubuh pada bagian titik tertentu. Untuk menjaga keseimbangan dibutuhkan konsentrasi tinggi. Gerakan-gerakan tubuh harus dikontrol agar tidak mengganggu keseimbangan.

     Macam-macam keseimbangan dalam senam :

a. Keseimbangan dengan satu atau dua kaki.

b. Keseimbangan dengan pinggul.

c. Keseimbangan dengan lutut.

d. Keseimbangan dengan dua atau satu tangan, dan sebagainya.

4. Berpindah (Lokomotor)

     Lokomotor merupakan gerak berulang-ulang yang dilakukan oleh anggota tubuh sehingga tubuh berpindah tempat. Contoh gerak lokomotor dalam senam lantai misalnya berlari, berjalan, berputar, dan melompat.

     Dalam senam, berpindah dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu :

a. Berpindah dengan kaki

    Berpindah dengan kaki misalnya berlari, berjalan, melompat, skip, dan gerakan-gerakan tarian.

b. Berpindah dalam Posisi Bertumpu

    Berpindah dalam posisi bertumpu merupakan gerakan berpindah sekaligus bertumpu. Gerakan ini dilakukan saat menirukan gerak binatang seperti buaya, kepiting, ular, dll. Gerak berpindah dalam posisi bertumpu dapat dilakukan diatas alat senam, seperti palang sejajar dan kida pelana.

c. Berpindah dalam Posisi Menggantung

    Dapat dilakukan dengan cara menggantung sambil bergerak.

Contoh gerakan ini adalah menggantung di palang sejajar, kemidian bergerak dengan tangan.

5. Tolakan

     Merupakan pola gerak dominan yang menghasilkan perp8ndahan tubuh dengan cepat. Gerak tolakan dapat dilakukan dengan lecutan kaki. Tolakan dapat dilakukan dengan satu kaki, dua kaki, atau kombinasi tangan dan kaki.

6. Putaran

     Putaran dilakukan dengan menggerakkan badan dengan berada pada satu titik poros. 

Putaran dapat dibedakan berdasarkan porosnya. Jenis-jenis putaran diantaranya adalah sebagai berikut.

a. Putaran Berporos dari Samping ke Samping

Putaran pada poros ini terdiri atas gerakan seperti guling depan, guling belakang, salto depan, salto belakang, dll.

b. Putaran Berporos Memanjang dari Kepala ke Kaki

    Putaran pada poros ini diantaranya twist, turn, pirroutte, dll.

c. Putaran Berporos Medial

Gerakan ini sangat sulit dilakukan dan variasi yang dapat dilakukan sedikit. Contoh gerakan berporos medial yaitu gerakan baling-baling atau round off.

 

7. Mendarat

     Gerak pendaratan dilakukan setelah melayang di udara. Pendaratan dilakukan untuk mengakhiri atau mengontrol suatu gerakan. Pendaratan dapat dilakukan dengankedua kaki, tangan, atau beberapa anggota tubuh. Pendaratan juga dapat dilakukan demgan menyebarkan beban pada bagian tubuh yang lebih besar seperti punggung.

     Contoh gerakan pendaratan adalah sesaat setelah melompat mendarat dengan kedua kaki. Saat kedua kaki berpijak pada lantai kedua lutut sedikit ditekuk.

8. Ayunan

     Ayunan dilakukan dengan menggerakkan tubuh dengan gerakan yang sama secara berulang-ulang. Ayunan dapat dilakukan dalam posisi bergantung dan bertumpu pada palang atau gelang-gelang.

9. Melayang

     Gerak melayang yaitu ketika tubuh terbebas dari kontak dengan permukaan lantai. Gerak melayang diawali dengan tolakan dan diakhiri dengan pendaratan.



Tag: 
pola gerak dominan senam lantai pola gerakan dominan senam lantai pola gerak dominan senam bersifat statis yang termasuk pola gerak dominan senam yang bersifat statis adalah pola gerak dominan statis pada gerak senam yang benar adalah dibawah ini yang bukan merupakan pola gerak dominan senam yaitu yang bukan pola gerak dominan dalam pembelajaran senam adalah pola gerak dominan dalam pembelajaran senam terdiri atas beberapa gerakan contoh pola gerak dominan dalam senam lantai contoh pola gerak dominan pada senam lantai salah satu contoh pola gerak dominan dalam senam ketangkasan adalah gambar pola gerak dominan senam lantai jelaskan tiga macam pola gerak dominan pada senam lantai pola gerak dominan senam dimana pesanan dalam keadaan diam disebut sebutkan tiga pola gerak dominan senam yang kamu ketahui kumpulan pola gerak dominan pada senam pola gerakan dominan pada senam adalah pola gerakan dominan dalam pembelajaran senam terdiri atas rangkaian pola gerak dominan senam lantai menggunakan alat 3 macam rangkaian pola gerak dominan senam lantai sebutkan 3 macam rangkaian pola gerak dominan senam lantai pola gerak dominan senam terdiri dari pola gerak dominan senam terdiri atas pola gerak dominan senam terdiri dari titik-titik sebutkan 3 sebutkan 3 pola gerak dominan senam lantai 3 pola gerak dominan senam lantai sebutkan tiga pola gerak dominan senam lantai 5 pola gerak dominan senam lantai 5 pola gerak dominan dalam senam lantai